Cara Membuat Blog di Blogger Syarat utama sebelum Anda membuat blog di blogger adalah memiliki alamat email yang masih aktif, jika Anda belum membuat email, silahkan baca tutorialnya di cara membuat email di gmail atau membuat email di yahoo . Sebelum tahap membuat blog, ada yang perlu Anda persiapkan terlebihdahulu, yakni sebuah logo unik yang dapat menggambarkan ciri khas blog yang nantinya Anda buat. Untuk membuat logo blog memang memiliki berbagai cara, Anda bisa membayar seorang designer logo atau membuatnya sendiri menggunakan program edit gambar seperti photoshop. Akan tetapi Anda harus mengeluarkan biaya dan bagaimana jika Anda tidak paham menggunakan tools photoshop? tentu ini menjadi kendala bukan? Untuk itu, saya akan memecahahkan permasalahan tersebut dengan merekomendasikan sebuah website membuat logo blog secara gratis dengan tampilan profesional, silahkan kunjungi Logaster . Logaster adalah website yang membantu Anda membua...